Tanggal
18 Februari
Ibadah
Pagi
Pukul
05:00 - 08:00
Pengantar Ibadah
2 Aku mau bersyukur kepada TUHAN dengan
segenap hatiku, aku mau menceritakan segala perbuatan-Mu yang ajaib; 3 aku mau
bersukacita dan bersukaria karena Engkau, bermazmur bagi nama-Mu, ya
Mahatinggi. (Mazmur 9:2, 3)
Pujian kepada Tuhan
Memuji Tuhan dengan satu lagu pujian yang Anda pilih sendiri.
Waktu Teduh
Meneduhkan, menenangkan, dan memusatkan
hati kepada Tuhan (1 menit).
Bacaan Alkitab
13
Tetapi Paulus menjawab: "Mengapa kamu menangis dan dengan jalan demikian
mau menghancurkan hatiku? Sebab aku ini rela bukan saja untuk diikat, tetapi
juga untuk mati di Yerusalem oleh karena nama Tuhan Yesus." 14 Karena ia
tidak mau menerima nasihat kami, kami menyerah dan berkata: "Jadilah
kehendak Tuhan!" 15 Sesudah beberapa hari lamanya tinggal di Kaisarea,
berkemaslah kami, lalu berangkat ke Yerusalem. (Kisah Para Rasul 21:13-15)
Pengantar untuk Renungan
Tujuan hidup dari seorang pengikut Kristus
bukanlah sekadar untuk memperoleh kenyamanan, namun terlebih lagi untuk hidup
bagi Kristus apapun harganya. Hal itulah yang menjadi salah satu pembeda antara
pengikut Kristus yang sejati dengan yang semu. Artinya, dari tujuan hidupnya
kita dapat menilai kesungguhan hati seseorang dalam mengikut Kristus. Pengikut Yesus
yang semu, alias tidak sejati, akan hidup bagi kepentingan dirinya sendiri. Ia
akan hidup semata-mata untuk kenyamanan dirinya. Namun tidak demikian halnya
dengan pengikut Kristus yang sejati. Ia akan mengikuti kehendak Tuhan, yaitu
hidup untuk memuliakan nama-Nya, apapun harga yang harus ia bayar untuk itu.
Hanya dengan demikian barulah ia dapat sungguh-sungguh hidup sebagai seorang
pengikut Kristus.
Kerelaan untuk membayar harga demi
melakukan kehendak Tuhan itulah yang diamalkan oleh rasul Paulus. Sebagaimana
yang ditulis di dalam Kisah Para Rasul 21 rasul Paulus bersikukuh bahwa ia akan
tetap melanjutkan perjalanan ke kota Yerusalem walaupun para murid di Kaisarea
berupaya mencegah dirinya karena mereka mengetahui bahwa Paulus akan mengalami
penganiayaan di sana. Paulus berkata: "Sebab aku ini rela bukan saja untuk diikat, tetapi juga
untuk mati di Yerusalem oleh karena nama Tuhan Yesus." Dengan berkata
seperti demikian ia menegaskan bahwa ia rela membayar harga demi melakukan
kehendak Tuhan, yaitu memperkenalkan dan memuliakan nama Yesus. Itulah ciri
dari seorang pengikut Kristus yang sejati, yaitu hidup bagi Kristus apapun harga yang harus ia bayar untuk itu.
Pertanyaan untuk Direnungkan
Sudahkah Anda sungguh-sungguh mengikut
Yesus? Apakah buktinya?
Doa Menanggapi Bacaan Alkitab
Tuhan Yesus, kepada-Mu aku mengabdikan
seluruh hidupku. Karena sesungguhnya seluruh diriku adalah milik-Mu. Engkau
telah menebus hidupku dari kegelapan dosa, membebaskan aku dari kebinasaan dan menerima
diriku sebagai milik-Mu sendiri. Dengan demikian hidupku bukanlah milikku
sendiri, namun Engkaulah yang empunya atas hidupku. Engkau memanggil diriku
untuk hidup melakukan kehendak-Mu, yaitu untuk memuliakan nama-Mu melalui
seluruh sisi kehidupanku. Tolonglah diriku untuk bersikap setia kepada tujuan
hidup yang baru tersebut apapun harga yang harus kubayar untuk itu. Dengan
demikian barulah hidupku sehari-hari akan menjadi persembahan yang harum dan
berkenan kepada-Mu.
Pada pagi hari ini kembali aku bersyukur
untuk perlindungan dan penyertaan-Mu yang telah kualami di sepanjang malam yang
telah lalu. Aku menyerahkan hari yang baru yang ada di hadapanku ke dalam tangan-Mu.
Tolonglah diriku agar semua yang kukerjakan pada hari ini merupakan suatu
ibadah kepada-Mu dan yang berkenan di hati-Mu. Oleh sebab itu tuntunlah diriku,
ya Tuhan, dengan kebenaran firman-Mu sehingga setiap langkah-langkah kehidupan
yang kutempuh berada di jalan-jalan-Mu. Sertailah diriku dengan Roh Kudus-Mu
sebab hanya dekat dengan Engkau hatiku tenang dan jiwaku limpah dengan damai
sejahtera. Penuhilah hatiku dengan sukacita-Mu dan pakailah hidupku menjadi
saksi-Mu. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan dan Juruselamatku, aku berdoa.
Amin.
Doa Bapa Kami
9 Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah
nama-Mu, 10 datanglah Kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di bumi seperti di
sorga. 11 Berikanlah kami pada hari ini makanan kami yang secukupnya 12 dan
ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni orang yang
bersalah kepada kami; 13 dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, tetapi
lepaskanlah kami dari pada yang jahat. Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan
dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya. Amin. (Matius 6:9-13)
Waktu Teduh
Meneduhkan hati di hadapan Tuhan (2
menit).
Leksionari untuk Hari Ini
Kisah Para Rasul 21
Mazmur 49
Imamat 8-9
Music: Nunc Dimittis
Composer: Jacques Berthier
© Ateliers et Presses de Taizé, 71250
Taizé, France
Musik yang digunakan di audio IH dapat
dibeli:
www.exultet-solutions.com/shop/pages-main/partner_id-10/language-en/index.html
Music: Jesus, Remember Me
Composer: Jacques Berthier
© Ateliers et Presses de Taizé, 71250
Taizé, France
Musik yang digunakan di audio IH dapat
dibeli:
www.exultet-solutions.com/shop/pages-main/partner_id-10/language-en/index.html