Tanggal
23 Juni
Ibadah
Pagi
Pukul
05:00 - 08:00
Pengantar Ibadah
2 Berilah telinga kepada perkataanku, ya
TUHAN, indahkanlah keluh kesahku. 3 Perhatikanlah teriakku minta tolong, ya
Rajaku dan Allahku, sebab kepada-Mulah aku berdoa. 4 TUHAN, pada waktu pagi
Engkau mendengar seruanku, pada waktu pagi aku mengatur persembahan bagi-Mu,
dan aku menunggu-nunggu. (Mazmur 5:2-4)
Waktu Teduh
Meneduhkan, menenangkan, dan memusatkan
hati kepada Tuhan (1 menit).
Pujian kepada Tuhan
Memuji Tuhan dengan satu lagu pujian yang Anda pilih sendiri.
Bacaan Alkitab
10
Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya. 11
Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat bertahan
melawan tipu muslihat Iblis; 12 karena perjuangan kita bukanlah melawan darah
dan daging, tetapi melawan pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa,
melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara.
(Efesus 6:10-12)
Pengantar untuk Renungan
Untuk mengalami
hidup yang berkemenangan kita perlu mengenal siapakah lawan kita yang
sesungguhnya dan memiliki segala perlengkapan untuk mengalahkannya. Hidup yang
berkemenangan adalah bukan hidup bebas dari masalah namun mampu mengatasi
masalah yang kita hadapi. Sebab sesungguhnya hidup ini merupakan suatu
perjuangan atau peperangan rohani. Untuk itu mengenal dengan tepat siapakah
lawan kita yang sesungguhnya sangatlah penting. Sebab hanya dengan mengenali
siapa lawan kita yang sebenarnya barulah kita akan dapat mengetahui
perlengkapan persenjataan apakah yang diperlukan untuk mengalahkannya.
Kebenaran ini
dikemukakan oleh rasul Paulus di dalam Efesus 6. Di situ ia menjelaskan bahwa
lawan kita yang sesungguhnya bukanlah manusia namun roh-roh jahat dan Iblis
yang adalah penguasa dunia yang gelap. Memang bisa jadi ada orang yang berniat
jahat terhadap diri kita. Namun kita perlu menyadari bahwa di balik orang
tersebut terdapat kuasa kegelapan yang bekerja untuk merongrong hidup kita. Sehingga
sebaliknya dari membenci orang tersebut, kita harus mengasihaninya dan berjuang
dengan perlengkapan senjata rohani untuk melawan Iblis dan roh jahat yang
berada di balik orang tersebut. Melalui peperangan rohani tersebutlah kita akan
mengalami kemenangan yang sesungguhnya.
Pertanyaan untuk Direnungkan
Apakah yang seharusnya Anda lakukan ketika
mengalami rongrongan masalah di dalam hidup Anda? Mengapa demikian?
Doa Menanggapi Bacaan Alkitab
Tuhan, tolonglah diriku untuk senantiasa
hidup di dalam kewaspadaan dan tidak lengah dalam menjalani kehidupan yang penuh
dengan peperangan rohani ini. Dengan hikmat-Mu tolonglah aku untuk mampu mengenali
siapakah lawanku yang sebenarnya, yaitu Iblis dan roh-roh jahat yang selalu
berupaya untuk merongrong hidupku. Oleh pertolongan-Mu dan kuasa urapan Roh-Mu
aku akan mampu mengalahkan mereka semua. Di dalam kasih-Mu sanggupkan aku agar
dapat menolong orang lain yang mengalami rongrongan yang sama dari musuh yang
sesungguhnya itu.
Aku berterima kasih untuk hari dan
kesempatan yang baru yang Engkau berikan bagiku pada hari ini. Tolonglah diriku
agar dapat mengisinya dengan kehidupan yang menyenangkan hati-Mu, penuh dengan
makna dan tidak sia-sia. Sertailah diriku senantiasa dengan Roh-Mu dan
tuntunlah aku dengan kebenaran firman-Mu. Penyertaan-Mu memungkinkan aku untuk
mengalami keberhasilan di dalam semua tugas dan tanggung jawabku. Tuntunan-Mu
menghindarkan diriku dari pencobaan dan melepaskan aku dari pada yang jahat. Di
dalam nama Yesus Kristus, Tuhan yang memberikan kemenangan kepada umat-Nya, aku
berdoa. Amin.
Waktu Teduh
Meneduhkan hati di hadapan Tuhan (2
menit).
Leksionari untuk Hari Ini
Efesus 6
Amsal 23
2Tawarikh 8-9
Music: El Senyor
Composer: Jacques Berthier
© Ateliers et Presses de Taizé, 71250
Taizé, France
Musik yang digunakan di audio IH dapat
dibeli:
www.exultet-solutions.com/shop/pages-main/partner_id-10/language-en/index.html
Music: Jesus, Remember Me
Composer: Jacques Berthier
© Ateliers et Presses de Taizé, 71250
Taizé, France
Musik yang digunakan di audio IH dapat
dibeli: www.exultet-solutions.com/shop/pages-main/partner_id-10/language-en/index.html